Kotawaringin Timur, Borneoindonesia.com – Babinsa Babinsa Koramil 1015-13/Mentaya Hulu Serda Dadan tak Kenal Lelah Dalam Memerangi, Menangakal dan Mencegah Covid-19.
Babinsa Koramil 1015-13/Mentaya Hulu Serda Dadan melaksanakan pengawasan dan pemeriksaan Serta membagikan masker terhadap warga yang keluar masuk melintas melewati Posko PPKM Mikro tingkat Rt/Rw yang ada di Kel.Kuala Kuayan, Kec : Mentaya Hulu, minggu (29/08/2021).
Saat di konfirmasi, Babinsa Koramil 1015-13/Mentaya Hulu Serda Dadan mengatakan kegiatan bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 Posko PPKM kali ini merupakan kegiatan Testing cek suhu tubuh kepada masyarakat yang masuk maupun keluar wilayah serta membagikan masker kepada masyarakat yang tidak memakai masker di Kel.Kuala Kuayan, Kec : Mentaya Hulu dalam rangka PPKM Skala Mikro, ujar Babinsa Koramil 1015-13/Mentaya Hulu Serda Dadan.
“Di harapan kita bisa bertindak cepat apabila di temukan warga yang suhu tubuh melebihi batas normal, ungkap Babinsa Koramil 1015-13/Mentaya Hulu Serda Dadan.
Secara terpisah Danramil 1015-13/Mentaya Hulu Kapten Inf John Munthe menjelaskan tujuan pembentukan PPKM Mikro adalah sebagai upaya untuk mengendalikan dan menekan kasus Covid-19 dilingkungan terkecil mulai tingkat Rt/Rw yang ada di desa yang akan dibarengi dengan peningkatan Testing,Tracing dan Treatment dan sosialisasi aturannya kepada warga Masyarakat di Kel.Kuala Kuayan, Kec : Mentaya Hulu.
“Dengan adanya Posko dalam pelaksanaan PPKM Mikro ini Masyarakat dapat menerima dan mendukung untuk pelaksanaan Program terbaru Pemerintah, Semoga dengan adanya kebijakan-kebijakan Pemerintah ini membawa dampak Positif bagi Masyarakat dan Pandemi di Indonesia semakin membaik dan Penyebaran Virus Covid-19 segera berakhir,” tutup Danramil 1015-13/Mentaya Hulu Kapten Inf John Munthe.
(Alosius soi/Korwil Kalteng).
Komentar