oleh

Kiprah Hesti Ranitasari, Srikandi Demokrat Harapan Rakyat Dari Bali Utara

Buleleng II,  Borneoindonesia.com – Perempuan bisa menjadi aktor strategis di dalam pembangunan. Tidak hanya pembangunan di desa-desa, tetapi juga pembangunan secara nasional yang dapat mengubah kehidupan masyarakat Indonesia menjadi lebih baik dan sejahtera.

Hal itu disampaikan Luh Hesti Ranitasari, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali. Srikandi demokrat yang dikenal dengan rakyat dikenal memiliki banyak talenta dan kiprah memperjuangkan rakyat terutama kaum perempuan.

Politisi Muda yang sudah duduk sebagai wakil rakyat di DPRD Buleleng selama 2 (dua) periode ini dikenal vocal apalagi menyangkut hal hal yang terkait dengan kepentingan rakyat, hal itu dimaksimalkan dengan posisinya sebagai Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Buleleng

Rani, demikian disapaannya, menginginkan agar perempuan bangkit dan berhasil membuktikan bahwasanya keberadaan mereka layak untuk diperhitungkan. Kecerdasan serta kepiawaian perempuan-perempuan Indonesia, khususnya, tidak bisa lagi dianggap remeh karena telah turut berkontribusi terhadap pembangunan.

“ Peran perempuan, tak bisa lagi dipandang sebelah mata. Dalam kedudukan sebagai subjek pembangunan, pria dan wanita mempunyai peranan yang sama dalam merencanakan, melaksanakan, memantau dan menikmati hasil pembangunan. Hak yang sama di bidang pendidikan misalnya, anak pria dan wanita mempunyai hak yang sama untuk dapat mengikuti pendidikan sampai ke jenjang pendidikan formal tertentu,” kata Hesti Ranitasari Disetiap Kesempatan.

Menurutnya kaum perempuan adalah aset, potensi, dan investasi yang penting bagi Indonesia, yang dapat berkontribusi secara signifikan, sesuai kapabilitas dan kemampuannya.

“Dalam konteks pembangunan, pengarusutamaan gender dan pemberdayaan perempuan sangat erat kaitannya dengan memperbaiki kualitas generasi berikutnya, mengingat perempuan adalah pendidik pertama di keluarga,” ujarnya.

Menurut Luh Hesti Ranitasari, bahwa pengarusutamaan gender sangat berperan penting dalam strategi pembangunan. Srikandi Demokrat asal Desa Tamblang, Kecamatan Kubutambahan itu menjelaskan, kesetaraan gender dalam bidang perencanaan dan pembangunan di daerah merupakan hal yang sangat penting.

Srikandi Demokrat ini mengungkapkan bahwa Pembangunan pengarusutamaan gender (PUG) merupakan suatu strategi yang bertujuan untuk menjamin tercapainya kesetaraan dan keadilan gender, yaitu memastikan bahwa masyarakat yang terdiri dari laki-laki, perempuan, anak dan disabilitas memperoleh akses, partisipasi, kontrol dan manfaat yang sama dari kebijakan dan program kegiatan diberbagai bidang kehidupan dan pembangunan.

Tak kalah penting, kata dia, tujuan dari pengarusutamaan gender adalah untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender.

“ Pengarusutamaan gender harus lebih diperhatikan kembali dan direalisasikan secara menyeluruh, karena perwujudan kesetaraan dan keadilan gender sangat berpengaruh dalam pembangunan daerah,” ujar Rani.

Sebagai wakil rakyat, Rani berharap agar peran perempuan dalam pembangunan di Kabupaten Buleleng khususnya, harus terus ditingkatkan. Dengan begitu, arah pembangunan akan lebih pro perempuan dan semakin menjamin pemenuhan hak-hak kaum perempuan.

Perempuan memiliki potensi yang strategis dalam meningkatkan peran sertanya dalam pengambilan kebijakan dan pembangunan. Selain peran itu dapat diwujudkan melalui pembangunan sumber daya manusia, juga dalam ketahanan keluarga dan kualitas keluarga. Maka perempuan sangat penting dalam kemajuan bangsa.

Lebih lanjut Rani mengatakan, peran perempuan dan ibu terus didorong dalam kegiatan pengambilan kebijakan dan pembangunan daerah. Terutama dalam pembangunan sumber daya manusia, karena ibu adalah guru bagi kita semua yang tidak mengenal lelah mendidik anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.

Perempuan tidak boleh takut berkarier, bahkan menjadi pimpinan baik dalam suatu kelompok, perusahaan, maupun pemerintahan. Stigma gender yang negatif.

(*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed